Cara Atasi Masalah Boros Baterai Android Kitkat 4.4.4

Setelah update Android versi 4.4.4 pada perangkat Sony Experia Z1 Compact bukannya mendapatkan manfaat versi baru Android, tetapi justru mengalami masalah pada pemakaian baterai yang boros setelah beberapa hari update. Maklum versi Android sebelumnya mengalami masalah serupa akibat dari aplikasi Google Play Service (GPS) versi 4 bermasalah dan 5 juga bermasalah yang kemudian setelah update versi GPS 5.0.84 masalah dapat diselesaikan.

Masalah pada ponsel diketahui ketika pada pengaturan (lokasi, mobile data, NFC, bluetooth, music, semuanya off) kecuali sinyal GSM untuk menerima telepon dan SMS (standby), tetapi perangkat mengalami panas berlebihan dan baterai habis dalam waktu 6 jam, padahal sebelumnya terakhir diketahui baterai masih di atas 90%. Akan mencetak screenshot pun baterai tidak cukup dan perangkat kemudian mati.

Setelah perangkat dinyalakan ulang dan tidak membuka aplikasi apapun dalam 6 jam, diketahui bahwa yang paling banyak menggunakan daya baterai adalah sistem operasi Android. Dalam waktu 16 menit menghabiskan daya baterai 3%. Kemudian pada saat membuka aplikasi game Fruit Ninja, Angry Birds Go, Camera360, dan lain-lain meskipun aplikasi sudah ditutup dan dihentikan paksa namun tetap menggunakan daya baterai sehingga semakin boros. Hapus cache semua aplikasi dan restart ponsel agak hemat pemakaian baterai. Tetapi ketika membuka aplikasi kembali dan menutupnya, baterai kembali boros. Penggunaan aplikasi penghemat baterai dari Play Store justru bertambah boros karena aplikasi terus-menerus aktif di memory sedangkan aplikasi penghemat baterai bawaan dari ponsel sudah tersedia dan berjalan normal.

battery-drain

Pada hari Sabtu 5/7/2014 kami mendatangi Sony Service Center di lantai 3 Plaza Marina Surabaya untuk menyampaikan masalah baterai boros. Solusinya tidak kami setujui karena satu-satunya cara adalah factory reset ke Android 4.4.4 yang bagi kami factory reset adalah jalan terakhir ketika menemui jalan buntu. Jika factory reset bisa downgrade ke Android 4.3 kami setuju. Padahal harapan kami akan mendapatkan penjelasan penyelesaian masalah mirip dengan versi sebelumnya yang bermasalah di versi GPS entah dengan patch atau update file service.

Upaya kami pertama adalah dengan menghapus aplikasi-aplikasi yang tidak dapat ditutup dengan tuntas dan masih aktif di memory serta masih memakai daya baterai meskipun aplikasi telah ditutup. Kami menduga aplikasi-aplikasi yang bermasalah tersebut tidak kompatibel dengan Android 4.4.4 sehingga menyebabkan baterai boros. Cara yang lain adalah ketika dilihat pada penggunaan baterai banyak aplikasi-aplikasi yang menggunakan daya baterai dan tidak bisa ditutup meskipun telah dihentikan paksa maupun hapus cache, maka ponsel dimatikan-nyalakan ulang (restart).

Pada kondisi normal, sebagai tolok ukur, persentase penggunaan daya terbesar adalah layar. Jika yang menggunakan daya terbesar bukan layar, mungkin ponsel sedang bermasalah dengan pemakaian daya baterai yang boros. Apalagi jika konsumsi daya layar tidak masuk dalam 10 besar pemakai daya baterai.

Setelah menghapus aplikasi-aplikasi dari Play Store yang bermasalah bagi ponsel maka perangkat dapat hemat baterai kembali. Digunakan untuk unduh update aplikasi Play Store, browsing, buka dan sinkronisasi email, buka game kualitas HD dan bekerja multitasking terus menerus selama satu jam 45 menit baterai hanya berkurang 9%. Screenshot di bawah ini.

battery-save

Agar aplikasi yang sedang tidak dipakai tidak menggunakan baterai sebaiknya diperiksa pada menu penggunaan baterai, apakah ada aplikasi yang ditutup tetapi masih menggunakan daya baterai. Waspada terhadap aplikasi yang boros baterai karena terus-menerus aktif di background atau tidak bisa ditutup dengan sempurna, di antaranya: Camera360 Ultimate, EZ Weather Forecast and Widget, Temple Run 2, Racing Moto, Fruit Ninja, Candy Crush, Free Fall, dan Angry Birds Go. Jika aplikasi masih menggunakan daya baterai dan tidak dapat ditutup, cara paling praktis mengatasinya adalah di-restart/reboot perangkat.

Aplikasi yang selalu membutuhkan koneksi internet dan terus menerus berjalan di background juga penyebab boros baterai. Di antaranya; Gmail, Google Maps, Google Now, Google +, Hangouts, Twitter, Facebook, Path, Dropbox, Box, dan aplikasi sejenisnya. Agar hemat baterai, ketika aplikasi tidak digunakan, atau jarang digunakan sebaiknya log out/ sign out untuk sementara.

Ketika seseorang memiliki perangkat tablet atau ponsel baru cenderung memasang aplikasi sebanyak-banyaknya karena tergoda dengan tawaran gratis dan rating dari jutaan download di Play Store. Spesifikasi perangkat Android yang tinggi, misalkan; memory RAM 3GB, kapasitas penyimpanan 64GB pun jika banyak aplikasi yang dipasang juga akan membuat perangkat menjadi lambat. Setiap perangkat dinyalakan, sistem Android akan loading puluhan puluhan ribu file aplikasi yang dipasang. Cara mengatasi masalah banyak aplikasi dengan menghapus aplikasi yang jarang sekali digunakan, tetapi menyimpan file installer apk. Ketika aplikasi dibutuhkan maka dipasang dari file apk yang tersedia.

1 komentar untuk “Cara Atasi Masalah Boros Baterai Android Kitkat 4.4.4”

  1. vivoglobal.id

    Terus baru tau kalau beda jenis android, beda juga cara ngatasin masalah boros baterainyaa, vivo xshot bisa pake cara ini kan ya tapi yaaa

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *